Sa'iful Husairi Purba Terpilih Sebagai Ketua Al-Ittihadiyah Tebing Tinggi, Ketua DPW. Al-Ittihadiyah Sumut : Dudukkan Menjadi Pengurus Orang yang Sanggup Meluangkan Waktu, Pikiran, Tenaga dan Materi
- 19-03-2023
- Sosial
.jpeg)
Tebing Tinggi (ilihatnews.com) - Musyawarah Daerah ( MUSDA Ke-VI ) Dewan Pimpinan Daerah Al-Ittihadiyah Kota Tebing Tinggi di gelar di Aula Kementerian Agama Kota Tebing Tinggi Sabtu, 18 Maret 2023. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPW. Al-Ittihadiyah Sumatera Utara Dr. H. M. Hasbie Ashshiddiqi, S.Ag., M.M., M.Si. , Kakan Kemenag Tebing Tinggi diwakili Kabag TU Drs. H. M. Nasir Sitorus Pane , Perwakilan Baznas Kota Tebing Tinggi H. Sahbana, S.Pd., M.M. , Dra. Hj. Afnizar dan Ormas diantaranya Ketua PD. Muhammadiyah Jufri, S.Pd.I., M.Ikom. , Perwakilan dari PD. Al-Washliyah Wanhamdani Ismail, S.T., M.A.P. , DPD. BKPRMI Aswadi Simatupang , Ketua ICMI Muda Tebing Tinggi H. Alfi Syahri Siregar, S.Sos., M.Si. , Ketua PUI Tebing Tinggi Alwin Siregar, S.Pd dan beberapa Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat di Kota Tebing Tinggi.
Dalam Laporan Musda yang di sampaikan oleh Ketua Pelaksana Husni Amar, S.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan Musda tersebut dilaksanakan satu hari penuh mulai pukul 08.30 Wib/Selesai dan di rangkaikan dengan kegiatan Musda Barisan Musda Al-Ittihadiyah dan Muslimat Al-Ittihadiyah Kota Tebing Tinggi. Dalam kegiatan tersebut juga Sa'iful Husairi Purba, S.E. S.Sy. sebagai Plt. Ketua Al-Ittihadiyah Kota Tebing Tinggi menyampaikan bahwa beliau menerima Amanah sebagai Plt. Kurang lebih 3 Bulan dan terus berusaha dan berupaya untuk mengupayakan jalannya roda Organisasi menjalankan kegiatan-kegiatan yang ada sehingga existensi dan keberadaan Al-Ittihadiyah di Kota Tebing Tinggi dapat terus dipertahankan dengan baik. Kegiatan Musda berlangsung dengan penuh hikmat di buka oleh Ketua DPW. Al-Ittihadiyah Provinsi Sumatera Utara Dr. H. M. Hasbie Ashshiddiqi, S.Ag., M.M., M.Si. beliau menyampaikan bahwa Musda merupakan salah satu mekanisme dalam sebuah Organisasi yang harus dilakukan dalam rangka untuk memilih pengurus yang tentunya bersedia membagi Waktu, Tenaga, Pikiran dan tentunya Dana dalam membesarkan dan mengembangkan Organisasi, Ketua DPW juga berharap kepada DPD. Al-Ittihadiyah nantinya untuk memilih pengurus yang benar-benar mereka mau dan tentunya rela berkorban baik Pikiran, Tenaga, Waktu dan lainnya untuk mengembangkan Organisasi dalam Wadah satu tujuan Pembinaan Umat dan mengembangkan Dakwah khususnya Dakwah Islam di Tebing Tinggi.
Acara Pembukaan Musda DPD. Al-Ittihadiyah
Dr. H. M. Hasbie Ashshiddiqi, S.Ag., M.M., M.Si. juga menyinggung betapa pentingnya persiapan diri untuk bersama-sama berkolaborasi bersama Ormas yang lain untuk menjalankan Dakwah mengembangkan misi dalam rangka pembinaan Mental sepiritual keagamaan kepada umat islam khususnya sehingga dibutuhkan keseriusan terhadap Orang-Orang yang nantinya dipilih dalam struktur keorganisasian, di Sumatera Utara sendiri beliau menyampaikan beliau sangat berhati-hati dalam menentukan dan mendudukan orang-orang dalam Komposisi Kepengurusan karena memang kedepan Organisasi ini harus benar-benar di ayomi benar-benar di perhatikan sehingga Existensi Organisasi yang Al-Ittihadiyah lahirnya sudah berusia 88 Tahun secara hitungan Masehi dan 92 Tahun secara dalam hitungan Kalender Hijriah.
Beliau menyampaikan Insya Allah Pengukuhan dan Pelantikan Al-Ittihadiyah di Sumatera Utara akan dilakukan Pada 21 Syawal 1444 H yang akan datang, tentu pemilihan Waktu dan Tanggal tersebut memiliki suatu History yang penting dan harus selalu diingat yaitu Al-Ittihadiyah Lahir pada tanggal 27 Januari 1935 M waktu itu bertepatan 21 Syawal 1352 H. Maka momen itulah nanti akan diambil dan digunakan untuk pelantikan dan pengukuhan Al-Ittihadiyah di Sumatera Utara. Akhirnya beliau membuka Acara tersebut dan berharap kegiatan Musda di Tebing Tinggi dapat berjalan dengan baik dan berharap kepada DPD yang ada di Sumatera Utara untuk segera melakukan Musda kegiatan yang sama karena masa Kepengurusan yang telah berakhir pada berapa tahun dan dilanjutkan dengan Perpanjangan dikarenakan Covid-19 yang melanda di negara kita.
Musda tersebut berjalan dengan Baik dan Lancar dan terpilih Saudara Saiful Husairi Purba, S.E. S.Sy. Sebagai Ketua DPD. Al-Ittihadiyah Kota Tebing Tinggi Periode 2023-2027 dan Saudara M. Hasbi Shiddeqy Rangkuti , S.Sos.I. Sebagai Ketua Barisan Muda Al-Ittihadiyah Kota Tebing Tinggi dengan masa Periodesasi yang sama.
Laporan : Edo Nasution